
Visi SMP Negeri 1 Petanahan
”Terwujudnya Peserta Didik
yang Bertaqwa, Berbudi Luhur, Terampil, Berprestasi, Berwawasan Lingkungan, dan
Berkarakter Pancasila”
Misi SMP Negeri 1 Petanahan
Misi SMP Negeri 1 Petanahan adalah sebagai berikut :
- Menciptakan
lulusan yang bertaqwa, berbudi luhur, terampil, beprestasi, dan berwawasan
lingkungan.
- Memberi
kesempatan kepada peserta didik untuk melaksanakan ajaran agama yang dianut
agar terbangun peserta didik yang berakhlak mulia.
- Mengaktifkan
peserta didik menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
- Membantu
peserta didik menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
- Mengembangkan bahan
ajar yang sesuai dengan silabus dan RPP.
- Mengembangkan media
pembelajaran.
- Mengembangkan instrumen
penilaian yang sesuai standar penilaian.
- Meningkatkan
kualitas pendidik dan tenaga kependidikan sesuai Standar Pendidikan dan Tenaga
Kependidikan.
- Membantu
setiap peserta didik untuk mengenali potensi dirinya sehingga dapat berkembang
secara optimal.
- Mendorong
semangat keunggulan secara intensif kepada seluruh warga sekolah.
- Melaksanakan
pembelajaran secara efektif agar setiap
peserta didik berkembang secara optimal sesuai potensi yang dimiliki.
- Melaksanakan
layanan bimbingan dan konseling untuk mewujudkan peserta didik yang mandiri.
- Mewujudkan
lingkungan yang rindang, indah, dan nyaman.
- Mengembangkan
kegiatan pelestarian lingkungan hidup berbasis kemitraan dan partisipatif.
- Menumbuhkan
kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sekolah.
- Menerapkan
pembelajaran yang sesuai nilai-nilai karakter pelajar pancasila.
|